Minggu, 19 April 2015

12 Pose yang Membuat Kaki Kita Terlihat Jenjang



Hi Girlsss! Kali ini aku mau kasih trik-trik keren agar kaki kita terlihat lebih jenjang saat difoto :3 Apalagi sekarang kan lagi musim banget yah yang namanya OOTD (Outfit Of The Day) Nah! Biar Ootd kamu terlihat makin kece, cool and gaul yuk simak trik-trik yang akan aku bahas :3

1. The Invisible Tightrope


Berposelah seakan-akan kaki kamu sedang berjalan diatas seutas tali. Dan yang pastinya Relax, supaya pas difoto gaya kamu gak terlihat kaku :D Kendal Jenner sering banget lho pakai pose kayak gini thats why she has a Fabulous leg! 

2. The Bow Legs


Letakan Jari-jari kaki kamu kearah dalam. Selalu merasa percaya diri adalah kunci utama untuk mendapatkan hasil photo yang keren! Jangan pernah deh kamu berfikir " iuw gaya ini aneh atau gak cocok buat gue" just say cheese! Seperti pose yang di buat oleh Katrina Bowden :)

3. The Beyonce Triangle


"Yeah I wokee up like this, i woke up like this..With Flawless!" Haha berposelah seperti gambar Beyonce diatas. Selain terlihat keren, pose ini akan membuat kaki kamu terlihat super jenjang girlss :D 

4. The Torso Thust


Memiringkan badan kamu ke arah kamera akan memberikan illusi yang baik. Segala sesuatu yang terlihat dari latar depan (kepala dan dada) akan terlihat lebih besar dari pada yang lebih jauh dari kamera (kaki). Ini adalah trik pelangsingan kaki yang sangat keren! Karena kebanyakan orang ga akan tahu kalo kamu sedang memikirkan "gimana sih agar kaki ku terlihat kecil dan tinggi kayak Adriana Lima?" :3 hahaha

5. The Not So Casual Kick


Berposelah seakan-akan kamu sedang menendang ke belakang. Karena gaya ini membuat tubuh kamu terlihat sexy, happy dan pretty yeayy :D haha

6. The Olivia Palermo Crossed Ankles


Bergayalah seperti kamu hendak membungkukan badan, silangkan kaki, dan smileeee :) sepeti yang dilakukan Olivia Palermo pada gambar diatas.

7. The Profile Position


Miringkan badan kamu kesamping agar bentuk tubuh kamu terlihat indah. Dan tegapkan badan kamu agar terlihat percaya diri! :)

8. The Flamingo


Miringkan badan kamu kesamping, dan angkat kaki kamu kebelakang, berposelah seperti Bella Thorne pada gambar diatas. Gaya ini akan membuat kaki kamu terlihat lebih kecil dan sexy :3

9. The Three Quarter Twist


Putarlah badan kamu sedikit, lalu letakkan satu kaki kamu kedepan, agar terlihat agak menyilang. Gaya ini sering banget diperagakan sama Miss Universe, soalnya pose ini membuat kita terlihat anggun dan jenjang :)

10. The Kick Line


Saat kamu berfoto dengan teman kamu. Bergayalah bebas seperti Model Victoria's Secret Angel. Jangan pernah takut foto kamu akan terlihat konyol, karena free pose ini terlihat sangat keren girls! So? Just Be Yourself ;)

11. The Toe Point


Menjaga satu kaki tertanam di tanah, lalu angkat kaki lainnya dan condongkan lutut kamu kedepan. Gaya ini akan membuat  tubuh kita terlihat incrediblee <3

12. The Victoria Beckam Stagger


Letakan satu kaki kamu kedepan, dan Berposelah seperti Victoria Beckam pada gambar diatas. Pose ini super famous guysss dan sering banget dipake sama artis hollywood waktu redcarpet. <3 <3

Owkheeeeyy itulah 12 pose keren yang bisa kamu pakai untuk bergaya saat berfoto. Thanks for reading :* and please let me know which one is your favorite by the comments bellow! Love yaa see u in my next article! :3

*sumber gambar : ELLE Magazine US

Rabu, 15 April 2015

Review Revlon Colorburst

Hey guys kali ini aku mau ngereview Lipstick Revlon Colorburst :D 
Sebenernya aku udah lama sih pakai lipstick ini, baru sempet review aja sekarang :3 
Revlon Colorburst ini adalah lipstick Favorite aku soalnya Tahan lama dan ga bikin bibir aku kering <3 


Aku punya 3 lipstick Revlon Colorburst. Warna merah, orange dan pink. Aku beli lipstick ini di counter revlon Sogo, Harganya 98Ribu. Aku sempet bingung mau milih warna apa, soalnya lucu-lucu banget bentuk nyaaaa kayak krayon gitu dan warnanya juga keren semuaaaa <3


Well inilah Lipstick Revlon Colorburst saat  di apply dikulit tangan aku. Cerah dan girly banget kan girlss! Biasanya aku pakai yang warna merah untuk acara formal aja, dan kalau yang pink dan orange aku pakai buat harian. Revlon Colorburst ini punya daya tahan yang sangat bagus, soalnya aku pakai sekali aja nih, hilangnya pasti lamaaa. Warnanya kayak nyerap dibibir gitu. Dan aku pakai untuk makan dan minum tidak hilang dan tidak membekas di gelas jugaa, <3


Waktu aku apply di bibir aku, rasanya kayak sedikit mint gitu. Dan yang terpenting adalah lembab. Karna bibir aku kering jadi aku selalu cari lipstick yang ada moisturizernya. Atau kalo pakai listick yang matte ya pasti aku pakai lipbalm dulu :,( ribet kan?
Makanya lipstick Colorburst ini tuh favorite banget buat aku :) 


And Walaaaa this is itttt! Finnal look when im using Revlon Colorburst <3 yeayyyy which one is better?? Let me know by the comments below :3 I definitely recommed this Product!
Thanks for Reading, i love you :* 


Rabu, 08 April 2015

Review Revlon Colorstay Moisture Stain #MyStainBeautyStory



Hi semuanya nama aku Windana ;) . aku suka banget sama sesuatu yg fashionable dan make up. Soalnya makeup itu buat aku makin cantik dan pedee :p hihi 
Nah! pada kesempatan kali ini aku mau share pengalaman aku saat nyobain produk revlon yang baru aja aku beliiii yuhhuuu :D


Produk Revlon yang baru ini namanya Revlon Colorstay Moisture Stain
Aku beli Lipstain ini di counter Revlon Matahari, Harganya murah meriah lho cuma Rp.89.000 kamu bisa dapetin Lipstain keren inii :D
Produk ini punya 10 warna cantik yang akan selalu mewarnai bibir sexy kamuuđź’‹ all day longggg <3



Unik banget kan girlsss nama lipsticknya terinspirasi dari kota-kota trendsetter dunia <3 oiya kalo lipstick aku namanya "010 LA Exclusive" kenapa sih aku milih warna LA Exclusive ?? Soalnya warnanya pink natural, gak norak, dan pas diwarna kulit aku :3 


Well pas aku apply di bibir lipstick ini rasanya lembuuutt bangett! Creamy gitu wangi nya, dan ga berat dibibir. dan bentuk kuas applicator nya mudah banget untuk digunakan dibibir :*
Bisa dibilang bibir aku itu kering guys, tapi setelah aku pakai Revlon colorstay moisture stain ini, jadi lembab dan ga pecah-pecah lagi yeayyy :'D. menurut ku lip stain ini cocok banget buat orang indonesia karena iklim disini tropis, jadi pas cuaca lagi panas dan bibir pecah-pecah pakai aja lipstain ini untuk melindungi kelembaban bibir kamu :)




LA Exclusive punya warna yang sangat natural, yah namanya juga lipstain pasti ada kilauan nya kalo dipakai. Menurut aku sih Lipstain ini gorgeous banget dipakainya dan pastinya yang aku suka dari lipstain ini adalah Tahan Lamaa :3 


Aku terinspirasi make up dari makeup book yang aku punya and hasilnya jadi gini deh :3 hehe


Okee thats my review :) hope you like it girls, and yg belum punya Revlon Colorstay Moisture Stain yukkk cuzzz beli biar makin kece pastinya :D Lipstain ini Recommeded bgt soalnyađź‘Ť
Thanks for reading, see ya in my next Review! *hug&kisses* :* >,<


*All Original Photos from Windana Sari